Sunday, May 8, 2016

Cara Mengendalikan Lumut pada Nutrisi dan Perakaran Tanaman Hidroponik

Cara Mengendalikan Lumut pada Nutrisi dan Perakaran Tanaman Hidroponik


Lumut pada Nutrisi dan Perakaran Tanaman Hidroponik


Berbagai cara untuk menjaga agar larutan nutrisi atau bagian akar tanaman yang ditanam dengan menggunakan metode hidroponik supaya tidak mudah ditumbuhi lumut atau disebut juga alga. Untuk pencegahan yang paling sederhana adalah dengan mencegahnya walaupun ada cara-cara lain yaitu dengan bahan kimia seperti hidrogen peroksida atau bahan lainnya.

Diantara para petani hidroponik ada juga yang menambahkan hidrogen peroksida pada larutan nutrisinya agar larutan nutrisi terjaga dan aman dari pertumbuhan lumut atau alga, gang-gang, akan tetapi apabila bahan kimia tersebut terlalu berlebihan bisa merusak sistem perakaran baru atau tanaman muda yang masih sensitif.

Diperlukan perhatian khusus jika kita akan menggunakan hidrogen peroksida karena kadar atau tingkat presentasinya bisa berbeda-beda, ada yang 3%, 10% bahkan ada yang 35%. Efek samping dari hidrogen peroksida 10% ini dapat membuat kulit rusak, pada tingkat 35% hidrogen peroksida sama seperti asam pekat, jadi harus berhati-hati untuk menanganinya karena cairan tersebut sangat korosif dan sangat berbahaya.

Bahan kimia Hidrogen peroksida (H202) adalah cairan bening agak kental daripada air, merupakan oksidator kuat. Hidrogen peroksida biasa di gunakan oleh manusia sebagai bahan pemutih atau disebut belach, disinfektan, oksidator, dan sebagai bahan roket. Akan tetapi jika dipergunakan dengan kadar 3%-5% saja akan lebih aman dengan dosis dan takaran yang perlu diperhatikan.

Didalam penggunaan penambahan bahan kimia hidrogen peroksida bukan berarti tanaman kita terbebas dari lumut atau alga, karena lumut atau alga bisa tumbuh kembali dalam beberapa waktu dan kita harus menambahkan kembali secara berkala. Alangkah baiknya untuk menghindari penggunaan bahan kimia dan lakukan pencegahan terlebih dahulu. Dan dipastikan semuanya di kontrol dengan baik.

Perlu diingat lumut atau alga, gang-gang bisa berkembang biak pada larutan nutrisi jika bagian larutan terkena sinar matahari langsung. Sebagai pencegahan dipastikan semua bagian aliran baik pada tandon penampung maupun celah-celah seperti pada bagian netpot dan lubang-lubang lainnya terjaga dari cahaya sinar matahari langsung masuk ke larutan nutrisi.

Lumut pada Nutrisi dan Perakaran Tanaman Hidroponik



Load disqus comments

0 komentar